Disarpustaka Kapuas torehkan ragam capaian pada 2023

id pemkab kapuas, disapustaka kapuas, perpustakaan kapuas, suwarno muriyat, kapuas, kuala kapuas

Disarpustaka Kapuas torehkan ragam capaian pada 2023

Foto Arsip - Kadisarpustaka Kapuas Suwarno Muriyat, menyerahkan dua buah buku hasil karyanya kepada Ketua DPRD Kabupaten Barito Kuala, Saleh, belum lama ini. (ANTARA/HO-Disarpustaka Kapuas)

Kuala Kapuas (ANTARA) -
Pemerintah Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah melalui Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Disarpustaka) meraih prestasi berupa nilai indeks tingkat digitalisasi arsip yakni 75,81 atau Kategori Sangat Baik pada tahun 2023.
 
“Sehingga menempatkan Kapuas pada peringkat pertama se-Kalteng,” kata Kepala Disarpustaka Kapuas, Suwarno Muriyat di Kuala Kapuas, Kamis.
 
Tak hanya itu, dia juga menyampaikan Disarpustaka juga telah terakreditasi B dan pada 2023 Perpustakaan Desa Bungai Jaya Kecamatan Basarang dinobatkan sebagai Juara pertama se-Kalteng serta Perpustakaan SMPN 3 Selat menjadi juara harapan 2.
 
Pria yang juga Ketua LPTQ (Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran) Kapuas ini menambahkan, jika semua prestasi yang diraih sepanjang 2023 itu tidak lepas dengan adanya aturan atau regulasi dari Pemkab Kapuas tentang Perpustakaan dan Kearsipan.

Baca juga: Disarpustaka Kapuas diminta pertahankan predikat terbaik pengawasan kearsipan
 
Sebelumnya, Ketua DPRD Kabupaten Batola Saleh beserta anggota dan penjabat lainnya saat melakukan studi komparatif terhadap pelaksanaan perda penyelenggaraan kearsipan di Kapuas menyatakan kekaguman atas prestasi Disarpustaka dan akan menginfokan hal ini kepada Dispursip Batola.
 
“Setelah mendengar penjelasan pak kadis kami merasa termotivasi untuk menerapkan berbagai program inovasi, kolaborasi dan regulasi dari Pemkab Kapuas di bidang Kearsipan dan Perpustakaan,” demikian Saleh.
 
Sementara itu dalam studi komparatif tersebut, selain diisi dengan diskusi oleh kedua pihak juga meninjau ruang baca anak dan dewasa, pusat pengelolaan arsip, Aplikasi Srikandi serta Pojok Baca Digital (Pocadi).

Baca juga: Calon guru agama Islam di Kapuas diajak ubah paradigma perpustakaan

Baca juga: Legislator Kapuas dukung insentif damang dinaikkan

Baca juga: Dinas PUPRPKP Kapuas salurkan bantuan RTLH di kawasan kumuh