Buntok (ANTARA) - Bupati Barito Selatan, Kalimantan Tengah Eddy Raya Samsuri mengajak masyarakat bersama-sama membangun kabupaten setempat menjadi lebih baik lagi ke depannya.
Hal itu disampaikan Eddy Raya saat berbuka puasa bersama sekaligus pengajian rutin Asy Syifa di rumah jabatan Bupati Barito Selatan, Buntok, Selasa.
"Amanah yang diemban ini akan terasa ringan jika dipikul bersama-sama dengan saling bahu-membahu seluruh pemerintahan dan unsur masyarakat yang ada di daerah ini," katanya.
Pada kesempatan itu, ia juga mengucapkan terima kasih kepada Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) beserta tokoh agama, tokoh masyarakat dan masyarakat yang telah hadir dalam acara berbuka puasa dan pengajian rutin yang dilaksanakan secara sederhana tersebut.
Baca juga: Bupati kunjungi Kejari Barsel, pastikan program pembangunan berjalan sesuai aturan
Kegiatan yang dilaksanakan itu dalam upaya lebih mempererat tali silaturahmi antara dirinya bersama wakil bupati dengan masyarakat di Barito Selatan.
"Hal itu mengingat, saya dan Khristianto Yudha baru saja dilantik menjadi bupati dan wakil bupati Barito Selatan pada 20 Februari 2025 lalu," tuturnya.
Setelah ini dirinya bersama wakil bupati akan melaksanakan Safari Ramadhan dan menghadiri kegiatan musyawarah perencanaan pembangunan (musrenbang) yang dilaksanakan di enam kecamatan.
"Di samping bersilaturahmi, kegiatan itu nantinya juga untuk menyerap aspirasi masyarakat mengenai apa saja yang akan dibangun ke depannya," jelasnya.
Pihaknya berkeinginan ke depan membangun kecamatan yang ada di daerah ini menjadi semakin maju dan modern. Begitu juga dengan desa-desa yang ada di daerah ini diharapkan ke depannya bisa menjadi desa mandiri dan modern.
Acara berbuka puasa bersama dan sekaligus pengajian rutin Asy Syifa tersebut diisi dengan ceramah agama yang disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama Barito Selatan Arbaja.
Dalam kegiatan itu turut hadiri Ketua DPRD Barito Selatan Farid Yusran, Wakil Ketua I DPRD Ideham, ketua komisi dan anggota dewan, Sekda Edy Purwanto dan sejumlah kepala organisasi perangkat daerah (OPD) setempat.
Baca juga: Berikut lima misi utama arah kebijakan pembangunan Barito Selatan 2025-2030
Baca juga: Bupati Barsel: Karantina tahfidz berperan penting menumbuhkembangkan minat baca Al Quran
Baca juga: Bupati dan Wabup Barsel kunjungi Forkopimda perkuat sinergi pembangunan