Bupati minta jaga persatuan dan kedamaian di Kapuas pasca Pemilu 2019

id Bupati Kapuas Ben Brahim,Pemkab Kapuas,Diskominfo Kapuas,Bupati minta jaga persatuan dan kedamaian di Kapuas pasca Pemilu 2019

Bupati minta jaga persatuan dan kedamaian di Kapuas pasca Pemilu 2019

Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat (dua dari kanan) bersama Bupati/Wali Kota dan Gubernur se-Indonesia dalam Rapat Koordinasi Nasional Penanganan Konflik Sosial Tahun 2019 di Hotel Paragon Jakarta, Kamis (16/5/2019). (Foto Dinas Kominfo Kapuas)

Kuala Kapuas (ANTARA) - Bupati Kapuas Kalimantan Tengah Ben Brahim S Bahat, meminta kepada seluruh jajaranya untuk senantiasa menjaga persatuan, kesatuan, persaudaraan serta kedamaian yang ada di daerah itu, pasca Pemilu 2019.

"Saya minta kepada seluruh kepala perangkat daerah, agar secara berjenjang sampai ke tingkat desa berkoordinasi dengan Babinsa, Babinkamtibmas, tokoh agama, masyarakat dan seluruh potensi masyarakat untuk mengantisipasi agar tidak terjadinya kerawanan sosial pasca Pilpres, Pileg," kata Bupati Ben Brahim melalui pers rilis Dinas Kominfo Kapuas di Kuala Kapuas, Minggu.

Bupati juga mempercayakan sepenuhnya kepada Penyelenggara Pemilu untuk menyelesaikan seluruh rangkaian Pemilu serentak hingga selesainya penetapan hasil-hasil Pemilu serentak. 

Selain itu, Bupati Ben Brahim mengajak untuk lebih bijak dan cermat bermedia sosial dan tidak mudah terprovokasi atas informasi yang tidak jelas sumbernya.

Orang nomor satu di Kabupaten Kapuas itu menambahkan, bahwa Pemilu serentak ini diibaratkan seperti orang yang berada dalam sebuah rumah makan. Setiap orang berhak memilih menu makanan atau hanya minum dan kue saja sesuai seleranya masing-masing, katanya. 

Setelah itu, mari duduk bersama dalam suasana kegembiraan dan kebersamaan sambil menikmati hidangan sesuai pilihannya masing-masing tanpa meributkan perbedaan pilihan. 

"Bagi kita yang paling utama adalah saling menghormati dan menghargai atas perbedaan, karena hal itu merupakan modal utama dalam membangun dan memajukan daerah dan bangsa kita," demikian Bupati Ben Brahim S Bahat.

Baca juga: Pemkab Kapuas dukung Kemendagri terkait pengelolaan informasi publik dan antisipasi hoaks

Baca juga: Perahu dagang berisi 50 elpiji 3 kg tenggelam di DAS Kapuas

Baca juga: PDAM Kapuas diminta lebih tingkatkan pelayanan