Yang harus diperhatikan saat menggunakan 'Hand sanitizer'

id Hand sanitizer,cuci tangan,cegah flu,Yang harus diperhatikan saat menggunakan 'Hand sanitizer'

Yang harus diperhatikan saat menggunakan 'Hand sanitizer'

ilustrasi (Shutterstock)

Jakarta (ANTARA) - Hand sanitizer telah sejak lama digunakan sebagai salah satu cara membantu mencegah penyebaran kuman, virus selama musim flu dan demam, termasuk saat hujan mendera seperti belakangan ini. Namun, apakah bisa menggantikan cuci tangan dengan sabun, lalu bisakah digunakan untuk tangan yang kotor?

Manajer pencegahan infeksi dari Rush University Medical Center, Tiffany Wiksten seperti dilansir Real Simple beberapa waktu lalu mengatakan, hand sanitizer dan mencuci tangan dengan air dan sabun sama-sama bisa menjaga tangan tetap higienis asalkan penggunaanya tepat.

Hal mendasar, Anda harus mencuci tangan dengan air dan sabun untuk membersihkan tangan saat terlihat kotor. Hand sanitizer bukan pengganti membersihkan permukaan yang kotor.

Wiksten amat merekomendasikan Anda mencuci tangan sebelum menyiapkan makan, makan untuk menghindari kontaminasi silang, serta tentu saja setelah dari kamar mandi.

Baca juga: Cuci tangan yang benar untuk cegah penyakit di musim hujan

Sabun dan air lebih efektif ketimbang hand sanitizer untuk melawan berbagai mikroba berbahaya, seperti norovirus dan C. dif.

Pusat Kontrol dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC) merekomendasikan mencuci tangan setidaknya selama 15 detik untuk memastikan semua area tangan bersih.

Kapan dan bagaimana sebaiknya pakai hand sanitizer?

Selama Anda masih rutin menggunakan sabun dan air, hand sanitizer adalah cara yang efektif untuk mengisi "lubang" ketika Anda tidak memiliki akses ke wastafel.

Baca juga: Waktu yang salah untuk gunakan hand sanitizer

Ini sangat membantu para profesional kesehatan yang perlu mendisinfeksi tangan mereka sesering mungkin, atau untuk ketenangan pikiran Anda sendiri ketika Anda telah berada di sekitar area dan permukaan yang tak higienis.

Sama halnya saat mencuci tangan, saat menggunakan hand sanitizer, pastikan area ibu jari, ujung jari dan di antara jari-jari tak terlewatkan.

Saat membeli produk hand sanitizer, pastikan menemukan yang berbasis alkohol. Pembersih tangan yang mengandung setidaknya 60-95 persen alkohol dikatakan paling efektif dalam menangkal kuman.

"Hand sanitizer berbasis alkohol mendenaturasi protein kuman, yang akhirnya membunuh kuman-kuman itu," kata Wiksten.

Baca juga: Cuci tangan pakai air kobokan, bolehkah?

Baca juga: Bisakah obati jerawat dengan sabun cuci tangan antibakteri?

Baca juga: Apakah tisu basah bisa gantikan cuci tangan dengan air?