Palangka Raya (ANTARA) - Kepala Kantor Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Tengah Ilham Djaya memaparkan sejumlah inovasi Kanwil Kemenkumham Kalteng saat kegiatan Desk Evaluasi Penilaian oleh Tim Penilai Nasional (TPN) terkait Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).
"Kami memiliki inovasi layanan publik yang terdapat pada kantor wilayah, yaitu Kumham 'Goes to Public' dan Pojok Kekayaan Intelektual," kata Ilham saat melakukan paparan secara virtual dari Palangka Raya, Selasa.
Selain itu Ilham juga menjelaskan enam area perubahan yang telah dilaksanakan pada Kanwil Kemenkumham Kalteng serta memaparkan sejumlah prestasi baik tingkat provinsi maupun tingkat nasional.
Pernyataan itu diungkapkan Ilham secara virtual kepada Tim Penilaian Nasional Agus Uji Handoko yang berasal dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. Ini menjadi momen penting bagi Kanwil Kemenkumham Kalteng menyampaikan kemajuan-kemajuan yang telah dicapai dalam upaya peningkatan pelayanan kepada masyarakat.
Ilham turut didampingi seluruh ketua dan anggota tim kelompok kerja (pokja) pada enam area perubahan serta Tim Penilai Internal (TPI) Inspektorat Jenderal Kemenkumham Gurning dan Agus Priyo yang hadir secara virtual.
Usai penutupan acara, Ilham Djaya memberikan motivasi kepada seluruh jajaran terus optimis dengan hasil yang akan didapatkan. Dia pun optimistis Kantor Wilayah Kemenkumham Kalteng lolos pada penilaian TPN dan meraih predikat WBK.
Baca juga: Kanwil Kenkumham salurkan bantuan untuk pegawai korban banjir
"Semoga dengan penampilan terbaik kita tadi kantor wilayah dapat lolos pada tahap penilaian oleh TPN dan apa yang selama ini kita harapkan dapat terwujud untuk meraih predikat WBK," tutup Ilham Djaya.
Usai paparan Kanwil Kemenkumham Kalteng, para penguji dari TPN mengajak kepala satuan kerja dan seluruh anggota tim pokja berdiskusi terkait dengan area perubahan pembangunan zona integritas.
Di akhir kegiatan, Tim Penilai Nasional Agus Uji Handoko mengapresiasi kekompakan seluruh jajaran Kanwil Kemenkumham Kalteng atas pelaksanaan kegiatan tersebut.
"Menurut saya kegiatan ini telah dilaksanakan dengan baik termasuk konten dari paparan yang telah disampaikan juga sangat mendukung untuk menunjang penilaian pada hari ini," tutup Agus dilanjutkan menutup acara.
Baca juga: Kanwil Kemenkumham optimistis raih opini WTP BPK