BSU ringankan beban para pekerja di Gunung Mas

id Bsu gunung mas, bantuan subsidi upah, kantor pos kuala kurun, bsu, gunung mas, gumas, kuala kurun

BSU ringankan beban para pekerja di Gunung Mas

Vina, pegawai honorer BKAD Kabupaten Gunung Mas, saat menerima BSU yang disalurkan melalui Kantor Pos Kuala Kurun, Sabtu (5/11/2022). ANTARA/Chandra

Kuala Kurun (ANTARA) - Sejumlah pekerja di Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah, mengaku sangat bersyukur menerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) senilai Rp600 ribu dari pemerintah pusat.

Vina, seorang pegawai honorer di Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Gunung Mas, saat dibincangi di Kuala Kurun, Sabtu, mengatakan, BSU sangat membantu meringankan beban di tengah terjadinya kenaikan harga.

"Siapa yang tidak senang dikasih uang, apalagi di tengah terjadinya kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) dan bahan pokok," ucapnya usai menerima BSU di Kantor Pos Kuala Kurun.

Awalnya dia merasa bingung tak kunjung menerima BSU. Sementara sejumlah pegawai honorer BKAD Gunung Mas telah menerima BSU beberapa waktu lalu, yang ditransfer ke rekening mereka masing-masing.

“Ternyata ada yang disalurkan langsung ke rekening dan ada yang melalui Kantor Pos. Saya masuk kategori yang disalurkan melalui Kantor Pos, dan hari ini sudah saya terima,” terangnya.

Senada, Mei Ming, seorang pegawai honorer di Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Gunung Mas juga mengaku sangat terbantu, dengan adanya BSU senilai Rp600 ribu dari pemerintah pusat.

“Bantuan dari pemerintah ini sangat membantu. Memang sekarang apa-apa serba naik, contohnya sembilan bahan pokok. Jadi bantuan ini sangat meringankan beban kami yang menerima,” ucapnya.

Baca juga: Legislator Gumas berharap alokasi PPPK tenaga teknis diperbanyak

Untuk diketahui, Kantor Pos di wilayah Gunung Mas menyalurkan BSU program pemerintah pusat kepada 3.154 pekerja yang memenuhi kriteria, seperti tertuang dalam Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) Nomor 10 Tahun 2022.

Pejabat sementara Kepala Kantor Pos Kuala Kurun, Jembi mengatakan, ke 3.154 pekerja tersebut merupakan pegawai swasta maupun pegawai honorer di berbagai instansi yang ada di Gunung Mas.

Penyaluran BSU dilakukan di Kantor Pos yang ada di wilayah Gunung Mas yakni Kantor Pos Kuala Kurun, Sepang Simin, Tumbang Jutuh, Tumbang Talaken, Tewah, dan Tumbang Miri.

Sejumlah Kantor Pos mulai menyalurkan BSU pada Jumat (4/11), seperti Kantor Pos Sepang Simin dan Kantor Pos Tumbang Jutuh. Untuk Kantor Pos Kuala Kurun penyaluran BSU rencananya dimulai pada 5-11 November 2022.

Dia menyebut, khusus Kantor Pos Kuala Kurun telah dibuat jadwal penyaluran BSU, karena sebagian besar pekerja yang menerima bantuan tersebut adalah pegawai honorer dari berbagai instansi.

“Kantor Pos Kuala Kurun menyalurkan BSU untuk 1.381 pekerja, baik itu pekerja swasta, honorer, dan ada juga aparat desa. Dengan penjadwalan yang sudah tersusun, maka diharap penyaluran BSU dapat berjalan dengan baik, tertib dan lancar,” demikian Jembi.

Baca juga: Percepat penurunan stunting, puskesmas se-Gumas lakukan aksi bergizi