Pangkalan Bun (ANTARA) -
Penjabat Bupati Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah Budi Santosa mengatakan, setiap pemuda perlu memiliki visi dan misi, serta peran strategis untuk 30 tahun mendatang, agar pembangunan di daerah dapat berlari cepat.
"Untuk melakukan hal tersebut tentunya strategi yang paling ampuh yaitu dengan saling tolong menolong lintas generasi dan gotong royong lintas sektor," kata Budi Santosa di Pangkalan Bun, Sabtu.
Dia mengatakan kerja kolaboratif ini sesuai dengan amanah undang-undang no 40 Tahun 2009 tentang kepemudaan. Hal tersebut disampaikannya, saat dia membacakan sambutan Menteri Pemuda dan Olah Raga, pada upacara peringatan ke-95 Hari Sumpah Pemuda (HSP) 2023.
Baca juga: Berikut besaran dana hibah daerah sukseskan pemilu di Kobar
Budi menyampaikan, Hari Sumpah Pemuda merupakan momentum mengingatkan bangsa Indonesia terhadap sejarah gotong royong seluruh elemen pemuda yang berhasil menebar jiwa patriotisme, sekaligus menyatukan visi kebangsaan dalam Sumpah Pemuda pada 1928.
Peringatan Hari Sumpah Pemuda pada tahun ini, menyongsong tema “Bersama Majukan Indonesia”. Dengan harapan para pemuda di tahun yang akan datang dapat melanjutkan pembangunan yang lebih baik untuk negeri.
"Marilah kita jadikan peringatan Hari Sumpah Pemuda ini, sebagai momentum membangkitkan semangat kolaborasi dalam memajukan negeri," ucapnya.
Dia menyampaikan, Sumpah Pemuda pada 1928 telah berhasil melahirkan sebuah komitmen kebangsaan yaitu bertumpah darah dan berbangsa satu, yaitu Indonesia serta menjunjung tinggi bahasa persatuan Indonesia.
Budi menambahkan, dirinya berpesan kepada para pemuda khususnya pemuda di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), untuk dapat menguasai teknologi dan informasi serta literasi digital.