Sukamara raih Terbaik I capaian realisasi APBD 2023 dan akselerasi penyaluran DD

id Sukamara raih Terbaik I capaian realisasi APBD 2023 dan akselerasi penyaluran DD, kalteng, sukamara, pemerintah

Sukamara raih Terbaik I capaian realisasi APBD 2023 dan akselerasi penyaluran DD

Penjabat Bupati Sukamara Kaspinor menerima penghargaan yang diserahkan oleh Wakil Gubernur Kalteng Edy Pratowo, Kamis (18/1/2024). ANTARA/HO-Humas Pemkab Sukamara

Sukamara (ANTARA) - Penjabat Bupati Sukamara, Kaspinor mengatakan, bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukamara berhasil meraih juara pertama atau Terbaik I capaian realisasi APBD Tahun Anggaran 2023 dan akselerasi penyaluran Dana Desa tahun 2023 di Provinsi Kalimantan Tengah. 

“Bersyukur Kabupaten Sukamara mendapat peringkat pertama dalam dua kategori. Ini adalah bukti bahwa Pemkab Sukamara terus mempercepat proses Pembangunan,” ucapnya usai mengikuti Rapat Koordinasi TEPRA di Palangka Raya, Kamis 

Dua penghargaan tersebut diterima langsung oleh Penjabat Bupati Sukamara Kaspinor dan Kepala Bappeda Sukamara Sunardi yang diserahkan oleh Wakil Gubernur Kalteng Edy Pratowo pada saat Rapat Koordinasi Tim Evaluasi Pengawasan Realisasi Anggaran (TEPRA) di  Palangka Raya.

Menurutnya, dua penghargaan yang diraih Pemkab Sukamara merupakan hasil dari kerja sama dan koordinasi semua pihak. Koordinasi sangat penting, baik itu dengan pemerintah pusat dengan pemerintah provinsi, termasuk juga sampai ke pemerintahan desa, sehingga semua berjalan dengan sebaik-baiknya.

Baca juga: Pj Bupati Sukamara minta pj kades tak hanya terpaku pada pembangunan infrastruktur

“Selain itu, dana-dana yang bersumber dari APBD itu sangat menentukan perekonomian bagi daerah. Makanya, kita berupaya tahapan-tahapan proses perencanaan dalam penganggaran dan pelaksanaannya harus tepat waktu,” jelas Kaspinor.

Ia berharap, dengan adanya perolehan peringkat satu tersebut, sehingga mendapat perhatian dari gubernur serta pemerintah pusat. Tujuannya agar dapat membantu mempercepat pembangunan di kabupaten berjuluk Bumi Gawi Barinjam.

Wakil Gubernur Kalteng Edy Pratowo, mengucapkan selamat kepada pemerintah kabupaten/kota yang telah masuk dalam kategori yang dibacakan. Dirinya berharap itu dapat menjadi motivasi, serta menjadi bukti bahwa pemerintah provinsi serta pemerintah pusat akan memberikan apresiasi atas karya yang sudah dicapai.

“Semoga dengan adanya penghargaan ini dapat mendorong kompetisi sehat bagi semua pengelola TEPRA untuk mencapai hasil yang membanggakan demi kemajuan percepatan roda pembangunan di Kalimantan Tengah,” demikian Edy Pratowo.

Baca juga: Penjabat Bupati Sukamara dorong optimalisasi implementasi SDI

Baca juga: Masyarakat keluhkan limbah, tambak udang vaname di Sukamara perlu diaudit

Baca juga: Cek harga pangan, Teras Narang kunjungi pasar di Kobar dan Sukamara