Greysia/Apriyani raih gelar juara ganda putri Barcelona Spain Masters 2020
Jakarta (ANTARA) - Wakil Indonesia dari sektor ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu meraih gelar juara dalam perhelatan turnamen bulu tangkis Barcelona Spain Masters 2020 yang diselenggarakan di Vall d’Hebron, Barcelona, Spanyol.
Pada laga final yang berlangsung Minggu (23/2), pasangan rangking delapan dunia itu menaklukkan ganda putri asal Bulgaria Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva dalam tiga gim berdurasi 95 menit dengan skor 18-21, 22-20, 21-17.
Pada gim pertama, pasangan kakak beradik itu terus bermain agresif sepanjang permainan. Kerap menyerang, Greysia/Apriyani pun kesulitan menghalaunya.
Selepas kedudukan imbang 13-13, Greysia/Apriyani kerap tertinggal sehingga kalah 18-21 dari Gabriela/Stefani.
Baca juga: Greysia/Apriyani: Tak mudah kalahkan Stoeva bersaudara di final Barcelona Spain Masters 2020
Masuk di gim kedua, Greysia/Apriyani ikut bermain agresif untuk mengimbangi wakil Bulgaria itu. Pola permainan agresif yang diterapkannya itu pun terbukti berhasil. Meskipun harus bersusah-payah, Greysia/Apriyani memenangkan gim kedua dengan skor 22-20.
Pada gim penentu, persaingan antara kedua pasangan tersebut berjalan ketat. Keduanya saling menyerang demi mendapatkan poin. Namun, Greysia/Apriyani lebih cekatan.
Melalui sebuah pukulan keras, Greysia/Apriyani sukses menutup laga final turnamen bulu tangkis level Super 300 itu dengan kemenangan 21-17 atas Stoeva bersaudara.
Hasil tersebut sekaligus menambah catatan kemenangan Greysia/Apriyani atas Gabriela/Stefani. Karena pada empat laga sebelumnya, Greysia/Apriyani sudah mengantongi tiga kemenangan atas wakil Bulgaria itu.
Pada laga final yang berlangsung Minggu (23/2), pasangan rangking delapan dunia itu menaklukkan ganda putri asal Bulgaria Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva dalam tiga gim berdurasi 95 menit dengan skor 18-21, 22-20, 21-17.
Pada gim pertama, pasangan kakak beradik itu terus bermain agresif sepanjang permainan. Kerap menyerang, Greysia/Apriyani pun kesulitan menghalaunya.
Selepas kedudukan imbang 13-13, Greysia/Apriyani kerap tertinggal sehingga kalah 18-21 dari Gabriela/Stefani.
Baca juga: Greysia/Apriyani: Tak mudah kalahkan Stoeva bersaudara di final Barcelona Spain Masters 2020
Masuk di gim kedua, Greysia/Apriyani ikut bermain agresif untuk mengimbangi wakil Bulgaria itu. Pola permainan agresif yang diterapkannya itu pun terbukti berhasil. Meskipun harus bersusah-payah, Greysia/Apriyani memenangkan gim kedua dengan skor 22-20.
Pada gim penentu, persaingan antara kedua pasangan tersebut berjalan ketat. Keduanya saling menyerang demi mendapatkan poin. Namun, Greysia/Apriyani lebih cekatan.
Melalui sebuah pukulan keras, Greysia/Apriyani sukses menutup laga final turnamen bulu tangkis level Super 300 itu dengan kemenangan 21-17 atas Stoeva bersaudara.
Hasil tersebut sekaligus menambah catatan kemenangan Greysia/Apriyani atas Gabriela/Stefani. Karena pada empat laga sebelumnya, Greysia/Apriyani sudah mengantongi tiga kemenangan atas wakil Bulgaria itu.