Taekwondo Kalteng didorong raih prestasi nasional
Sampit (ANTARA) - Kepala Bidang Organisasi Pengurus Besar Taekwondo Indonesia Brigjen TNI (Purn) Untung Waluyo mendorong atlet taekwondo Provinsi Kalimantan Tengah, berani tampil dan meraih prestasi di tingkat nasional.
"Harus tampil. Ini akan ada agenda PON, Popnas dan lainnya, Kalimantan Tengah harus ikut ambil bagian untuk meraih prestasi," kata Untung di Sampit, Kamis.
Harapan itu disampaikan Untung saat menghadiri Musyawarah Provinsi Taekwondo Indonesia Kalimantan Tengah. Kegiatan yang dihadiri Pengurus Taekwondo Indonesia kabupaten dan kota itu dilaksanakan di Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur. Turut hadir Ketua KONI Kabupaten Kotawaringin Timur, Ahyar Umar.
Untung menyarankan Kalimantan Tengah lebih serius menjaring bibit-bibit atlet berkualitas, seperti dengan membina atlet-atlet yang meraih juara O2SN di berbagai tingkat pendidikan. Pembinaan yang baik dan tepat diyakini akan mampu menghasilkan atlet berkualitas dan berprestasi.
"Perlu digalakkan uji latih tanding dengan atlet pelatda dari daerah lain supaya bisa mengukur sejauh mana kemampuan atlet-atlet daerah ini. Saya yakin provinsi ini mampu melahirkan lebih banyak atlet berprestasi di tingkat nasional dan internasional," kata Untung.
Ketua Umum Taekwondo Provinsi Kalimantan Tengah, Heriansyah mengatakan, pihaknya beberapa tahun terakhir fokus memasyarakatkan olahraga taekwondo agar semakin dikenal masyarakat. Namun, kualitas tetap menjadi perhatian dan dibuktikan dengan adanya prestasi tingkat internasional yang diraih belum lama ini.
"Kita upaya memasyarakatkan taekwondo karena dengan kuantitas yang baik maka akan lebih mudah mengejar kualitas. Anggota taekwondo di Kalteng saat ini lebih dari 1.000 orang. Itu terlihat dari jumlah peserta ujian kenaikan tingkat. Di saat pandemi COVID-19, peserta taekwondo justru bertambah," kata Heriansyah.
Wakil Bupati Kotawaringin Timur, Irawati menyampaikan terima kasih karena daerah ini dipercaya menjadi tuan rumah kegiatan ini. Pihaknya juga sangat mendukung perkembangan olahraga, termasuk taekwondo.
"Kami sangat mendukung pengembangan olahraga, terlebih Kotawaringin Timur dipercaya menjadi tuan rumah Porprov tahun 2022 nanti sehingga kita semua harus mempersiapkan diri," ujar Irawati.
Baca juga: Wabup Kotim ingatkan sekolah tidak boleh memaksakan pembelajaran tatap muka
Sementara itu, Wakil Ketua Umum Bidang Organisasi Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kalimantan Tengah, Nurani Mahmudin mengapresiasi kiprah cabang olahraga taekwondo yang menurutnya termasuk salah satu cabang olahraga yang aktif dan tergiat.
"Di Kalimantan Tengah ini ada 48 pengprov cabor (pengurus provinsi cabang olahraga) dan 14 KONI kabupaten/kota.Taekwondo salah satu cabang yang intensitas kegiatan olahraganya sangat terlihat selama empat tahun terakhir," kata Nurani.
Nurani mengakui, selama ini Heriansyah selaku Ketua Umum Taekwondo Provinsi Kalimantan Tengah, juga cukup baik dan intens dalam berkoordinasi dengan KONI Kalimantan Tengah. Wajar perkembangan taekwondo dan prestasinya juga meningkat.
Terkait agenda Musyawarah Provinsi Taekwondo Indonesia Kalimantan Tengah yang juga diisi pemilihan ketua baru, Nurani menyerahkan semuanya kepada masing-masing pemegang hak suara. KONI berharap siapapun yang dipilih adalah orang yang dapat memajukan taekwondo di daerah ini.
Baca juga: OJK Kalteng ingatkan masyarakat waspadai pinjaman online ilegal
"Harus tampil. Ini akan ada agenda PON, Popnas dan lainnya, Kalimantan Tengah harus ikut ambil bagian untuk meraih prestasi," kata Untung di Sampit, Kamis.
Harapan itu disampaikan Untung saat menghadiri Musyawarah Provinsi Taekwondo Indonesia Kalimantan Tengah. Kegiatan yang dihadiri Pengurus Taekwondo Indonesia kabupaten dan kota itu dilaksanakan di Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur. Turut hadir Ketua KONI Kabupaten Kotawaringin Timur, Ahyar Umar.
Untung menyarankan Kalimantan Tengah lebih serius menjaring bibit-bibit atlet berkualitas, seperti dengan membina atlet-atlet yang meraih juara O2SN di berbagai tingkat pendidikan. Pembinaan yang baik dan tepat diyakini akan mampu menghasilkan atlet berkualitas dan berprestasi.
"Perlu digalakkan uji latih tanding dengan atlet pelatda dari daerah lain supaya bisa mengukur sejauh mana kemampuan atlet-atlet daerah ini. Saya yakin provinsi ini mampu melahirkan lebih banyak atlet berprestasi di tingkat nasional dan internasional," kata Untung.
Ketua Umum Taekwondo Provinsi Kalimantan Tengah, Heriansyah mengatakan, pihaknya beberapa tahun terakhir fokus memasyarakatkan olahraga taekwondo agar semakin dikenal masyarakat. Namun, kualitas tetap menjadi perhatian dan dibuktikan dengan adanya prestasi tingkat internasional yang diraih belum lama ini.
"Kita upaya memasyarakatkan taekwondo karena dengan kuantitas yang baik maka akan lebih mudah mengejar kualitas. Anggota taekwondo di Kalteng saat ini lebih dari 1.000 orang. Itu terlihat dari jumlah peserta ujian kenaikan tingkat. Di saat pandemi COVID-19, peserta taekwondo justru bertambah," kata Heriansyah.
Wakil Bupati Kotawaringin Timur, Irawati menyampaikan terima kasih karena daerah ini dipercaya menjadi tuan rumah kegiatan ini. Pihaknya juga sangat mendukung perkembangan olahraga, termasuk taekwondo.
"Kami sangat mendukung pengembangan olahraga, terlebih Kotawaringin Timur dipercaya menjadi tuan rumah Porprov tahun 2022 nanti sehingga kita semua harus mempersiapkan diri," ujar Irawati.
Baca juga: Wabup Kotim ingatkan sekolah tidak boleh memaksakan pembelajaran tatap muka
Sementara itu, Wakil Ketua Umum Bidang Organisasi Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kalimantan Tengah, Nurani Mahmudin mengapresiasi kiprah cabang olahraga taekwondo yang menurutnya termasuk salah satu cabang olahraga yang aktif dan tergiat.
"Di Kalimantan Tengah ini ada 48 pengprov cabor (pengurus provinsi cabang olahraga) dan 14 KONI kabupaten/kota.Taekwondo salah satu cabang yang intensitas kegiatan olahraganya sangat terlihat selama empat tahun terakhir," kata Nurani.
Nurani mengakui, selama ini Heriansyah selaku Ketua Umum Taekwondo Provinsi Kalimantan Tengah, juga cukup baik dan intens dalam berkoordinasi dengan KONI Kalimantan Tengah. Wajar perkembangan taekwondo dan prestasinya juga meningkat.
Terkait agenda Musyawarah Provinsi Taekwondo Indonesia Kalimantan Tengah yang juga diisi pemilihan ketua baru, Nurani menyerahkan semuanya kepada masing-masing pemegang hak suara. KONI berharap siapapun yang dipilih adalah orang yang dapat memajukan taekwondo di daerah ini.
Baca juga: OJK Kalteng ingatkan masyarakat waspadai pinjaman online ilegal