PT SLK apresiasi suksesnya penyelenggaraan kontes modeling tingkat desa di Gunung Mas

id pt slk, pt sks listrik kalimantan, kontes modeling jakatan raya, rungan, gumas, gunung mas, kuala kurum, kalteng, kalimantan tengah, listrik, kelistri

PT SLK apresiasi suksesnya penyelenggaraan kontes modeling tingkat desa di Gunung Mas

Head CSR PT SKS Listrik Kalimantan, Dorothea Stallhani Jasi (dua dari kanan) memberikan dukungan kepada para peserta kontes modeling di Jakatan Raya, Kecamatan Rungan, Kabupaten Gunung Mas, (15/10/2023). (ANTARA/HO-PT SKS Listrik Kalimantan)

Sebagai kegiatan binaan PT SKS Listrik Kalimantan, acara ini kami harap dapat berkelanjutan sehingga terus berkembang dari waktu ke waktu
Palangka Raya (ANTARA) - PT SKS Listrik Kalimantan (SLK) mengapresiasi sanggar desa di Jakatan Raya, Kecamatan Rungan, Kabupaten Gunung Mas, Provinsi Kalimantan Tengah yang sukses menyelenggarakan kontes modeling peragaan busana atau fashion show.

"Suksesnya penyelenggaraan kontes modeling di Jakatan Raya ini menjadi bukti, semakin maju dan berkembangnya masyarakat kita sekalipun bukan di daerah perkotaan," kata Head CSR PT SKS Listrik Kalimantan, Dorothea Stallhani Jasi dalam keterangan yang diterima di Palangka Raya, Rabu.

Jasi mengatakan, semakin pesatnya kemajuan dan perkembangan teknologi membuat penyampaian berbagai informasi kian cepat dan masif, tak terkecuali hingga ke daerah-daerah.

"Kondisi ini sudah seharusnya mampu kita manfaatkan, termasuk masyarakat yang tak berdomisili di wilayah perkotaan. Dengan berbagai kemajuan dan perkembangan ini, menjadi sarana bagi kita untuk memangkas gap kemajuan wilayah perkotaan dengan perdesaan," tuturnya.

Jasi menyampaikan, dirinya sangat terkesan dengan penyelenggaraan kontes modeling peragaan busana di Jakatan Raya, terutama dari penampilan para peserta yang merupakan generasi muda di daerah setempat.

Baca juga: Gerakan nyata PT SLK bantu masyarakat dalam berbagai sektor pembangunan

Kontes modeling peragaan busana tersebut terlaksana pada Minggu (15/10). Warga tampak antusias menyaksikan kontes yang dimulai sekitar pukul 15.00-17.00 WIB.

Kegiatan yang menghadirkan dua orang juri yang kompeten di bidangnya ini, diikuti sebanyak 28 kontestan. Para kontestan ini terdiri dari anak-anak desa dengan rentang usia 8-13 tahun.

"Sebagai kegiatan binaan PT SKS Listrik Kalimantan, acara ini kami harap dapat berkelanjutan sehingga terus berkembang dari waktu ke waktu," tambahnya.

Adapun dalam kontes modeling tersebut juga dirangkai dengan sejumlah persembahan tarian adat tradisional setempat.

PT SKS Listrik Kalimantan merupakan perusahaan penyedia tenaga listrik yang mengoperasikan IPP PLTU Kalteng-1 berkapasitas 2 x 100 MW di Tumbang Kajuei, Kecamatan Rungan, Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah.

Baca juga: PT SLK bantu perbaikan jalan di Tumbang Kajuei sejak 2018

Baca juga: PT SLK memprakarsai pemberdayaan puluhan kader posyandu, dukung penyiapan generasi sehat

Baca juga: PT SLK cegah sejumlah balita di Gumas mengalami stunting