Kasongan (ANTARA) - Penjabat Bupati Katingan, Kalimantan Tengah (Kalteng) Sutoyo, bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) turut berpartisipasi mengikuti acara Jalan Santai dan Silaturahmi Kebangsaan, di Kota Palangka Raya Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng).
"Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Katingan dan masyarakat mengucapkan selamat memperingati hari ulang tahun ke-79 Tentara Nasional Indonesia," kata Sutoyo di Palangka Raya, beberapa waktu lalu.
Dia berharap pada hari ulang tahun tersebut, Tentara Nasional Indonesia (TNI) semakin kuat, kokoh dan berkembang pesat dalam menjaga pertahanan Keamanan dan Ketertiban Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Dia mengatakan kegiatan jalan santai dan silaturahmi bersama masyarakat seperti ini.
Baca juga: Kepala Kesbangpol: Aksi bela negara mampu jaga harmoni Indonesia
Menurut dia, jalan santai dan silaturahmi kebangsaan itu bertujuan memperkuat hubungan antara TNI dan masyarakat serta menumbuhkan rasa persatuan dan kesatuan serta menjaga keamanan dan kedamaian dalam menghadapi Pilkada serentak tahun 2024.
"Kami sangat mengapresiasi peran TNI dalam menjaga keamanan dan ketertiban terutama di wilayah Katingan dan sekitarnya," kata Sutoyo.
Dia mengatakan, kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI) Korem 102/Panju Panjung. Acara berlangsung di Lapangan Makorem di Kota Palangka Raya.
Jalan santai diikuti ratusan peserta tersebut dilanjutkan dengan berbagai hiburan dan penampilan Drumband Yonif 631/Atg yang menambah suasana meriah.
Baca juga: Bupati Katingan ajak pemuda perkuat persatuan dukung percepatan pembangunan
Baca juga: Pemkab Katingan diskusikan finalisasi penyusunan Ripparkab 2025-2045
Baca juga: Pj Bupati: MTQ-Hadis jangan hanya sekedar agenda seremonial
Berita Terkait
Penjabat Bupati Katingan pantau kesiapan logistik pilkada
Sabtu, 23 November 2024 13:03 Wib
Kayu logging PT Dwima hantam fasilitas rumah warga di Katingan
Kamis, 21 November 2024 18:10 Wib
Kodim 1019/Katingan tingkatkan pembinaan wilayah pertahanan darat
Rabu, 20 November 2024 0:05 Wib
Penjabat Bupati Katingan ajak masyarakat datang ke TPS berikan suara
Selasa, 19 November 2024 10:06 Wib
KPU Katingan mulai distribusi logistik Pilkada H-5 pemungutan suara
Kamis, 14 November 2024 18:28 Wib
KPU: Debat publik Paslon Bupati-Wakil Bupati Katingan sukses
Kamis, 14 November 2024 18:22 Wib
Pembangunan jalan Kereng Pakahi-Kampung Melayu Katingan diambil alih provinsi
Rabu, 13 November 2024 18:12 Wib
Kodim 1019 Katingan wujudkan program peduli terhadap anak SD
Rabu, 13 November 2024 17:42 Wib