Libatkan semua pihak kembangkan wisata Kota Palangka Raya

id Kalimantan Tengah, Kalteng, DPRD Kota Palangka Raya, DPRD Palangka Raya,Hasan Busyairi

Libatkan semua pihak kembangkan wisata Kota Palangka Raya

Wakil Ketua Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah Hasan Busyairi saat menghadiri kegiatan PAlang Merah Indonesia (PMI) daerah setempat beberapa waktu lalu. ANTARA/Adi Wibowo

Palangka Raya (ANTARA) - Wakil Ketua Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah Hasan Busyairi meminta pemerintah kota dapat melibatkan semua pihak dalam mengembangkan sekaligus meningkatkan berbagai potensi pariwisata yang ada di wilayah setempat.

"Mengembangkan obyek wisata tentunya harus memperhatikan semua aspek, salah satunya tidak lain adalah infrastruktur serta sarana dan prasarana pendukung lainnya," katanya di Palangka Raya, Minggu.

Menurut dia, persoalan pariwisata bukan hanya obyek wisata, namun juga perlu diperhatikan akses jalan menuju wisata serta fasilitas yang telah tersedia, sehingga para wisatawan dapat berkunjung dengan mudah menuju wisata tersebut. 

"Pengembangan wisatanya memang kewenangan instansi teknis untuk mengembangkan, sedangkan instansi lain juga harus membantu sesuai dengan tupoksinya sehingga obyek wisata bisa berkembang baik," ucap Hasan. 

Selain itu, lanjut dia, yang namanya sektor wisata sudah pasti tidak hanya itu saja yang diandalkan di dalamnya, namun juga akan menyangkut semua aspek yang berkaitan dengan peningkatan ekonomi masyarakat. 

Baca juga: Legislator berharap virus corona tak pengaruhi ketersediaan bahan pokok

Salah satu Contohnya usaha mikro kecil menengah (UMKM) sudah pasti akan dilibatkan, untuk menunjang pengikatan wisata yang menjadi andalan 'Kota Cantik' sebutan Palangka Raya.

"Instansi lainnya yang tugas pokok dan fungsinya memberikan pemberdayaan bagi UMKM bisa juga ikut di situ, sehingga wisata yang ada berkembang pesat dan selalu menarik minat pengunjung," katanya. 

Menurut Politikus Partai Golongan Karya Kota Palangka Raya itu menambahkan, untuk kerja sama saja masih belum cukup dengan tujuan mendongkrak keberadaan pariwisata Palangka Raya. 

Hasan mengatakan sosialisasi merupakan salah satu kunci utama untuk memperkenalkan yang dimiliki Kota Palangka Raya seperti pariwisata, karena kalau sudah banyak yang tahu tentunya pengunjung akan menuju menikmatinya.

"Saya rasa semua orang berpikiran sama, sosialisasi keberadaan pariwisata dampaknya akan sangat berpengaruh. Yang mensosialisasikan itu bukan hanya dari pihak pemerintah, tetapi keterlibatan masyarakat tentu juga sangat diharapkan," demikian Hasan.

Baca juga: DPRD apresiasi kinerja Disperkimtan Kota Palangka Raya

Baca juga: Fraksi PAN apresiasi Disdukcapil Palangka Raya segera distribusikan 10.000 KTP-E