Polresta Palangka Raya tingkatkan patroli keamanan saat Ramadhan

id Polresta Palangka Raya, patroli keamanan saat Ramadhan,bulan ramadhan,Gatoot Sisworo, Samapta Polresta Palangka Raya ,tingkatkan patroli keamanan saat

Polresta Palangka Raya tingkatkan patroli keamanan saat Ramadhan

Kasat Samapta Polresta Palangka Raya AKP Gatoot Sisworo (kedua kiri) melakukan pengamanan di sebuah bank yang berada di kota setempat beberapa waktu lalu. ANTARA/Dokumentasi Pribadi

Palangka Raya (ANTARA) - Jajaran Polresta Palangka Raya, Kalimantan Tengah akan meningkatkan patroli keamanan di sejumlah tempat yang ada di daerah itu saat bulan suci Ramadhan 1443 Hijriah.

Kepala Satuan Samapta Polresta Palangka Raya AKP Gatoot Sisworo, Selasa, mengatakan, patroli keamanan yang akan ditingkatkan yaitu di kawasan komplek pemukiman warga, rumah ibadah yakni masjid serta tempat-tempat rawan terjadinya tindak kriminalitas.

"Tujuan patroli ini agar tindak kejahatan, seperti pencurian rumah kosong saat ditinggal pemiliknya tarawih ke masjid tidak terjadi, penjagaan keamanan rumah ibadah serta lain sebagainya, sehingga umat muslim yang menjalankan ibadah berjalan lancar dan nyaman," kata Gatoot.

Perwira Polri berpangkat balok tiga itu juga menuturkan, tidak hanya patroli malam hari saja yang ditingkatkan oleh personel kepolisian setempat, melainkan penjagaan ketat juga akan tetap dilaksanakan pada subuh harinya.

Pada subuh hari itu, kata Gatoot, ada beberapa titik ruas jalan yang kemungkinan dijadikan tempat aksi balap liar sekelompok oknum anak-anak muda. Kegiatan tersebut tentunya juga dapat membahayakan bagi pengguna jalan lainnya.

"Kami akan mengantisipasi terlebih dahulu terkait hal tersebut, karena tidak menutup kemungkinan aksi balap liar bisa terjadi kapan saja. Maka dari itu kami wajib mengantisipasi sebelum terjadi hal-hal negatif terjadi," ucapnya.

Gatoot juga menegaskan, imbauan terkait hal-hal yang sudah disusun oleh Satuan Samapta Polresta Palangka Raya juga akan digencarkan kepada masyarakat.

Hal ini dilakukan, selama umat muslim menjalankan ibadah di bulan suci Ramadhan bisa berjalan lancar serta tidak ada gangguan apapun, sesuai keinginan bersama.

"Semoga saja apa yang kita inginkan terwujud dengan baik, sehingga umat muslim dalam menjalankan ibadah di bulan yang penuh berkah dapat berjalan dengan khusyuk," ungkapnya.

Ia menambahkan, menjelang bulan Ramadhan yang tinggal dalam hitungan hari saja, jajarannya gencar melakukan patroli serta keamanan di wilayah hukum Polresta setempat.

Salah satunya menjaga keamanan di obyek vital seperti perbankan, perkantoran serta lain sebagainya.

"Selain itu, personel kami juga ada melakukan pengamanan, saat tim melakukan pengawasan komoditas di pasar tradisional yang saat ini memang ada mengalami kenaikan," demikian Kasat Samapta Polresta Palangka Raya.