Tim Soft PG juarai turnamen mobile legends PWI Barito Selatan

id Pemkab barsel, pwi barito selatan, turnamen mobile legends PWI Barito Selatan, persatuan wartawan indonesia, buntok, barito selatan, kalteng

Tim Soft PG juarai turnamen mobile legends PWI Barito Selatan

Para peserta turnamen mobile legends PWI Barito Selatan di Buntok, Senin, (29/8). ANTARA/Dokumentasi Pribadi

Buntok (ANTARA) -
Tim Soft PG menjuarai turnamen mobile legends yang digelar Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Barito Selatan, Kalimantan Tengah.
 
Turnamen yang digelar dalam rangka memeriahkan HUT ke-77 Kemerdekaan RI itu dilaksanakan selama dua hari yakni 27-28 Agustus 2022 dan diikuti sebanyak 24 tim.
 
“Tim Soft PG keluar sebagai juara meraih piala bergilir turnamen Mobile Legends PWI Barsel 2022,” kata Ketua PWI Barsel Julius Marulitua Sinaga di Buntok, Selasa.
 
Kemudian yang meraih juara II diraih Tim MKH, juara III WMA Esport, serta MVP adalah Atma dari Tim Trisna Jaya Komputer.
 
Julius pun mengucapkan terima kasih dan selamat kepada para peserta maupun para pemenang, sehingga kegiatan ini berjalan dengan sukses dan lancar.
 
“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada koordinator acara, panitia, seluruh anggota PWI dan dari Telkomsel yang sudah mendukung kegiatan ini," ucapnya.
 
Ia menyampaikan kegiatan ini akan terus diselenggarakan la setiap tahunnya untuk memperebutkan lagi piala bergilir PWI Barsel.
 
"Kita mendukung berkembangnya E-Sport untuk memberikan wadah dalam pengembangan kreativitas bagi para remaja ke arah yang positif," terangnya.

Baca juga: Eks gudang mebel di Desa Pamait Barsel ludes terbakar
 
Ke depan pihaknya berencana menyelenggarakan kembali kegiatan ini dengan skala yang lebih besar dan lebih meriah lagi.
 
Adapun selain melaksanakan turnamen ini, pihaknya juga sedang menyeleksi wartawan-wartawan yang ada di PWI Barito Selatan untuk mewakili kabupaten setempat dalam Pekan Olahraga Wartawan Daerah (Porwada) pada 2023 mendatang.
 
"Semoga wartawan yang tergabung dalam PWI Barito Selatan bisa meraih juara di Porwada, sehingga bisa mengikuti sampai Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas)," harapnya.

Baca juga: Penjabat Bupati Barsel berkomitmen tetap anggarkan kegiatan TMMD 2023

Baca juga: Pangdam Tanjungpura: Jadikan TMMD momentum tingkatkan semangat kebersamaan

Baca juga: Barito Selatan raih penghargaan bebas wabah PMK