Palangka Raya (ANTARA) - Anggota Komisi II DPRD Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Yudhi Karlianto Manan meminta pemerintah kota agar dapat meningkatkan produksi perikanan di 2025 ini.
"Hal ini dilakukan untuk mendukung program gemar makan ikan yang dilakukan pemerintah kota agar dapat memaksimalkan penanganan dan pencegahan stunting," katanya di Palangka Raya, Senin.
Menurut dirinya, penting bagi Pemerintah Kota Palangka Raya untuk melakukan pengembangan sektor perikanan sebagai salah satu pilar ketahanan pangan dan penggerak ekonomi masyarakat. Sebab, keberadaan sumber daya air yang melimpah di Kota Palangka Raya merupakan modal utama untuk mendukung program peningkatan produksi perikanan.
"Sarana dan prasarana perikanan perlu disiapkan dengan baik. Selain itu, pemerintah juga harus menyediakan pelatihan bagi nelayan serta memastikan akses pasar yang luas untuk hasil produksi mereka," ujar Yudhi.
Legislator Palangka Raya itu juga meminta pemerintah setempat, agar memperkuat komitmen dalam mendukung sektor ini melalui berbagai kebijakan strategis, salah satunya dengan penaburan bibit ikan di danau dan sungai di daerah ini.
Untuk itu, penting adanya dukungan anggaran yang memadai, agar kebijakan pemerintah kota terhadap program budidaya ikan dan perikanan tangkap dapat maksimal.
"Langkah ini akan menjadi kunci untuk mencapai target peningkatan produksi perikanan sekaligus meningkatkan pendapatan masyarakat," ujarnya.
Politisi dari partai PKB ini juga mengajak semua pihak, baik pemerintah, pelaku usaha, dan masyarakat, untuk berkolaborasi dalam mengembangkan sektor perikanan secara berkelanjutan. Dengan adanya sinergi yang baik tersebut, akan menciptakan kesejahteraan masyarakat sekaligus memperkuat perekonomian daerah.
"Apalagi kalau didukung dengan modernisasi alat tangkap, pembangunan infrastruktur, peningkatan kapasitas nelayan, serta akses pembiayaan yang lebih mudah, sektor perikanan di Palangka Raya dapat tumbuh pesat," demikian Yudhi.
Baca juga: Warga di bantaran Sungai Kahayan diminta waspada banjir
Baca juga: Pemkot Palangka Raya diminta optimalkan pengembangan dan pemanfaatan RTH
Baca juga: Komisi I perjuangkan aspirasi mahasiswa Kotim di Palangka Raya