Sekda Pulang Pisau minta OPD serius percepat pencapaian RPJMD

id Sekda Pulang Pisau minta OPD serius percepat pecapaian RPJMD, kalteng, Pulang pisau

Sekda Pulang Pisau minta OPD serius percepat pencapaian RPJMD

Sekda Kabupaten Pulang Pisau Tony Harisinta memberikan arahan dalam Musrenbang RKPD perencanaan 2024 di Bappedalitbang pada Senin (20/3/2023). ANTARA/ Adi Waskito

Pulang Pisau (ANTARA) - Sekretaris Daerah Kabupaten Pulang Pisau Kalimantan Tengah Tony Harisinta meminta kepada kepala organisasi perangkat daerah (OPD) agar benar-benar serius dalam melaksanakan percepatan kegiatan yang telah disusun dalam APBD 2023.

“Percepatan pelaksanaan kegiatan ini dilaksanakan untuk pencapaian visi dan misi yang telah tertuang  dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2018-2023 yang merupakan tahun terakhir jabatan dari kepala daerah,” kata Tony Harisinta di Pulang Pisau, Senin.

Mewakili Bupati Pudjirustaty Narang dalam Musrenbang RKPD, dia menegaskan rancangan perencanaan pembangunan di 2024 mengusung tema pembangunan infrastruktur pelayanan publik dalam mendukung tata kelola pemerintahan dan pembangunan ekonomi berkelanjutan.

Dikatakan Tony, ada beberapa poin yang harus diperhatikan oleh pimpinan organisasi perangkat daerah di pemerintah setempat. Di antaranya, setiap perencanaan program dan kegiatan harus memperhitungkan aspek efisiensi dan efektivitas.

“Hasilnya agar aspirasi masyarakat dapat terakomodir dengan baik dengan menyesuaikan tugas pokok dan fungsi perangkat daerah,” ucapnya.

Baca juga: DPK Pulang Pisau perkuat pengelolaan arsip di dua kecamatan

Penyusunan perencanaan RKPD 2024 juga didasari aspirasi atau usulan masyarakat. Penjaringannya telah dilakukan melalui Musrenbang tingkat desa, kelurahan dan kecamatan.

Selain itu juga dari hasil reses yang dituangkan dalam pokok pikiran DPRD setempat dengan mencerminkan skala prioritas sehingga sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan termanfaatkan secara maksimal oleh masyarakat.

Tony Harisinta mengingatkan dalam penyusunan RKPD 2024 menghindari ego sektoral.

“Kedepankan profesionalitas untuk menghindari kepentingan sektoral yang tidak proporsional,” pesannya.

Lebih lanjut dia juga mengingatkan bahwa pada 2024 merupakan tahun politik pelaksanaan pemilihan serentak presiden, legislatif dan kepala daerah. Nantinya kabupaten setempat akan dipimpin oleh Penjabat (Pj) kepala daerah sehingga seluruh aparatur dan masyarakat bisa bekerjasama serta mendukung pemerintahan yang ada untuk kemajuan Kabupaten Pulang Pisau.

“Seluruh perangkat di pemerintah agar selalu berkoordinasi dengan pemerintah Provinsi Kalteng agar didapatkan informasi terkait program dan kegiatan pembangunan yang direncanakan untuk kabupaten setempat,” demikian Tony Harisinta.

Baca juga: Tiga anggota Polres Pulpis diberhentikan tidak dengan hormat

Baca juga: Bupati Pulang Pisau: Perkembangan teknologi bagai dua sisi mata pisau

Baca juga: Pulang Pisau kembangkan perpaduan olahraga dan rekreasi