"Kita tunggu nanti. Yang jelas Pak Prabowo sudah bertemu dengan tokoh-tokoh di luar koalisi. Ke depan seperti apa kita tunggu saja," katanya di Solo, Jawa Tengah, Jumat.
Meski masih merahasiakan koalisi yang akan dibentuk oleh keduanya, Gibran memastikan Prabowo sudah merangkul pihak-pihak yang sempat menjadi rival saat kontestasi Pemilihan Presiden 2024.
Baca juga: Video Aceh nyatakan keluar dari Indonesia setelah penetapan Prabowo presiden adalah hoaks!
"Pak Prabowo sudah merangkul semua yang menjadi kontestan 01 dan kontestan 03. Tunggu saja nanti," katanya.
Disinggung mengenai beberapa partai politik yang sudah mulai merapat ke Prabowo-Gibran, ia belum bersedia menjawab secara detail.
"Ditunggu saja. Partai lain tunggu saja," katanya.
Baca juga: Gibran Rakabuming akan evaluasi program susu dan makan siang gratis
Sementara itu, disinggung mengenai belum adanya jalinan komunikasi dengan PDIP, menurut dia tidak masalah. Ia juga memastikan tidak ada satupun partai politik yang ditinggal oleh pasangan Prabowo-Gibran.
"Kalau belum nggak apa-apa. Bukan meninggalkan, ini kan keputusan masing-masing partai. Nggak ada yang ditinggal, kami kan menawarkan untuk bertemu, saling sowan, nggak ada yang ditinggal," katanya.
Baca juga: Gibran Rakabuming sambangi rumah dinas Wapres
Baca juga: Prabowo: Mas Anies, Mas Muhaimin saya tahu senyuman anda berat sekali
Baca juga: Penetapan Prabowo-Gibran sesuai Keputusan KPU 504/2024