Pasien pertama positif COVID-19 Gumas dinyatakan sembuh

id Gunung mas, gumas, pasien covid 19 di gumas,Pasien pertama positif COVID-19 Gumas dinyatakan sembuh

Pasien pertama positif COVID-19 Gumas dinyatakan sembuh

Bupati Gumas Jaya S Monong. ANTARA/HO – Protokol dan Perjalanan Setda Gumas

Kuala Kurun (ANTARA) - Pasien pertama terkonfirmasi positif virus corona jenis baru atau COVID-19 asal Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah dinyatakan sembuh setelah hasil swab yang kedua dinyatakan negatif.B

Bupati yang juga Ketua Gugus Tugas COVID-19 Gumas Jaya S Monong saat memberi keterangan di Kuala Kurun, Kamis sore mengaku bersyukur atas kesembuhan pasien yang bersangkutan.

"Kita bersyukur ada satu yang sudah sembuh, itu berkat kerjasama seluruh pihak, tidak hanya dari tim gugus tugas,” kata orang nomor satu di kabupaten Gumas ini.

Baca juga: DPMPTSP Gumas batalkan rencana pelayanan jemput bola ke kecamatan

Sejauh ini tidak ada peningkatan kasus COVID-19 yang signifikan di Kabupaten Gumas. Diapun berharap nantinya kasus COVID-19 akan menurun, dan beberapa pasien dalam pemantauan tidak ada yang terkonfirmasi positif COVID-19.

"Saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung tim gugus tugas dalam penanganan COVID-19, apapun bentuknya,” tutur ayah dari Zefanya Naila dan Ester Gloria ini.

Terpisah, Juru bicara Gugus Tugas Pencegahan COVID-19 Kabupaten Gumas Maria Efianti menjelaskan bahwa walau sudah ada pasien terkonfirmasi positif COVID-19 yang sembuh, website resmi https://corona.gunungmaskab.go.id/ tetap mencatat kasus secara akumulatif.

Baca juga: DPMPTSP Gumas batalkan rencana pelayanan jemput bola ke kecamatan

"Seluruh pasien yang terkonfirmasi positif COVID-19 tetap akan tercantum di website tersebut. Yang sembuh akan kelihatan dengan adanya minus kecil di data jumlah pasien terkonfirmas positif COVID-19,” bebernya.

Dia menyebut, untuk kontak erat dari yang bersangkutan sejauh ini perkembangannya dalam kondisi bagus dan tidak ada keluhan. Diapun berharap kontak erat yang bersangkutan tetap baik-baik saja.

Jika yang bersangkutan kembali ke Kabupaten Gumas, pihaknya akan tetap memantau selama 14 hari berturut-turut, sesuai prosedur tetap yang berlaku. Diapun meminta masyarakat tidak perlu panik sampai memunculkan stigmasisasi negatif.

Baca juga: GOW Gumas bagikan paket sembako pada petugas kebersihan

Lebih lanjut, hingga 14 Mei 2020 jumlah kasus terkonfirmasi positif COVID-19 Kabupaten Gumas adalah sebanyak tiga kasus dimana satu dinyatakan sembuh, PDP lima orang, dan orang dalam pemantauan satu.

"Masyarakat saya imbau untuk tidak perlu panik. Yang utama adalah meningkatkan kedisiplinan dalam menerapkan protokol pencegahan penularan COVID-19,” jelas Maria yang merupakan Kepala Dinas Kabupaten Gumas.

Baca juga: Rusak parah, ruas jalan Kurun-Sarerangan-Tewah harus segera diperbaiki

Baca juga: Distransnakerkop dan UKM Gumas siap fasilitasi warga daftar Kartu Prakerja

Baca juga: CPNS Gumas ikuti uji kesehatan dengan menerapkan protokol COVID-19