Raih Adipura ke-13, Pemkab Kobar naikkan upah harian petugas kebersihan

id Raih Adipura ke-13, Pemkab Kobar naikkan upah harianpetugas kebersihan, kalteng, kobar, Kotawaringin barat

Raih Adipura ke-13, Pemkab Kobar naikkan upah harian petugas kebersihan

Penjabat Bupati foto bersama  para petugas kebersihan pada acara penyambutan piala Adipura ke-13 Kabupaten Kobar, Rabu (6/3/2024) ANTARA/Safitri RA

Pangkalan Bun  (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalimantan Tengah, akan menaikkan upah harian bagi para petugas kebersihan di lingkungan kota Pangkalan Bun, terlebih setelah daerah ini sukses meraih piala Adipura ke-13.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Penjabat Bupati Kobar Budi Santosa, karena mengingat nominal nilai upah para petugas kebersihan tersebut tergolong rendah.

"Walaupun kita mendapatkan penghargaan Adipura, namun ada petugas kebersihan kita honor hariannya itu masih terlalu rendah hanya 65 ribu perharinya, saya sangat prihatin, tetapi kondisi APBD tidak memungkinkan, setelah kita hitung insyaallah akan ada kenaikan," kata Budi Santosa di Pangkalan Bun, Kamis.

Budi mengungkapkan, para petugas pantas mendapatkan kenaikan upah harian tersebut. Hal itu juga sebagai apresiasi dari pemerintah daerah atas kinerja dan dedikasi mereka selama ini. 

"Mereka pantas untuk mendapatkan ini, karena jasa mereka terhadap kebersihan lingkungan kota luar biasa dan patut diapresiasi, serta bersyukur sekali dari upaya mereka dan juga kita semua dan juga elemen masyarakat, kita kembali mendapatkan penghargaan Anugerah Piala Adipura ke-13 ini," ungkapnya.

Baca juga: Masyarakat Kobar sambut meriah piala Adipura

Dia menyampaikan, pihaknya belum  merincikan berapa total kenaikan upah untuk petugas kebersihan tersebut. Budi menegaskan bakal memberikan kenaikan upah yang layak guna membantu perekonomian mereka.

“Untuk nilainya masih kita kompromikan, intinya pasti kita naikkan,” bebernya.

Budi menambahkan, dirinya juga menghimbau serta mengajak kepada masyarakat untuk ikut berpartisipasi dalam menjaga kebersihan di wilayah Kabupaten Kobar.

"Ayo mulai membiasakan diri membuang sampah pada tempatnya dan tidak membuang sampah sembarangan, kebiasaan seperti itu tumbuh dan atas kemauan dari diri sendiri, karena lingkungan yang bersih menumbuhkan kehidupan yang sehat, mohon dukungan semuanya untuk jaga kebersihan lingkungan masing-masing" demikian Budi Santosa.

Baca juga: Kobar kembali sukses raih Adipura ke-13

Baca juga: Sekda definitif diharapkan tingkatkan kinerja Pemkab Kobar

Baca juga: Disperindagkop kenalkan produk lokal Kobar di pameran INACRAFT 2024